Peluncuran ERHA.DNA Teknologi Perawatan Kulit Berbasis IA dan DNA – Beruntung banget aku bisa menjadi salah satu yang paling pertama mencoba perawatan kulit dengan teknologi terkini dari ERHA. Yups, ERHA.DNA rangkaian perawatan kulit berbasis IA dan DNA pertama di Indonesia.
Beberapa waktu belakangan ini aku sudah sering menyebutkan produk-produk daily skincare yang aku gunakan. Kalau teman-teman perhatikan di blog dan Instagramku, aku sempat share mengenai si ERHA.DNA ini yang teknologinya bikin aku takjub sendiri hihi.. Aku pernah bahas juga nih di artikel cara memilih perawatan kulit yang tepat dengan teknologi test DNA.
Jadi seperti yang sudah kita tahu, yang dibutuhkan setiap orang dalam merawat kulit adalah mendapatkan solusi yang tepat. untuk itu, biasanya hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan mencari tahu dan memiliki pemahaman mengenai jenis kulit kita sendiri.
Tapi tanpa diagnosa yang akurat, biasanya diagnosa ini dilakukan oleh ahlinya seperti dokter kulit maupun beautician. Nah orang-orang yang belum memahami karakter kulit masing-masing, biasanya harus melalukan trial and error untuk memenuhi kebutuhan bagi kesehatan kulitnya. Dan hal tersebut cukup menguras waktu, tenaga, dan biaya.
Untuk itu ERHA.DNA hadir dengan teknologi terkininya berbasis IA dan DNA memberikan kemudahan dan kepraktisan dalam merawat kulit dengan tepat sesuai dengan kondisi kulit masing-masing individu.
Peluncuran ERHA.DNA
Dan pada hari Kamis, 24 Oktober lalu di Treasury Tower SCBD, ERHA.DNA resmi diluncurkan. Kalian yang tertarik dengan teknologi perawatan kulit ini sudah bisa mencobanya juga.
Inovasi ini awalnya lahir dari aspirasi ERHA untuk menjawab kebutuhan konsumen yang kian membutuhkan solusi praktis namun efektif. Pengembangan ERHA.DNA yang membutuhkan waktu lebih dari 2 tahun, melibatkan proses yang cermat dalam mengkombinasikan pemilihan teknologi yang tepat. Hasilnya adalah inovasi yang science-based, evidence-based dan lengkap baik dari segi teknologi maupun rangkaian produk.
ERHA.DNA sebagai smart skin solution yaitu sebuah sistem pintar berbasis artificial intelligence (AI) dan DNA, untuk menentukan personalized product yang sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhan unik setiap individu. Karena tidak ada individu yang sama, sistem pintar ERHA.DNA akan membantu merawat kulit dengan tingkat akurasi penilaian yang tinggi karena diformulasikan sesuai dengan hasil tes AI dan DNA tubuh kita.
Dengan sistem pintar ERHA.DNA, kita gak perlu lagi menyaring sekian banyak produk perawatan dan melalui perjalanan trial and error. Kita akan langsung mendapatkan rangkaian produk perawatan yang sesuai dengan kondisi kulit dan bisa secara rutin memeriksa perubahan yang terjadi pada kulit selama menggunakan rangkaian perawatan tersebut. Sebuah inovasi luar biasa yang menciptakan kenyamanan bagi penggunanya dalam menemukan produk yang tepat dan memeriksa kondisi kulitnya secara rutin, tanpa perlu stresssss.
Review Pemakaian ERHA.DNA
Sistem perawatan kulit pintar ERHA.DNA memiliki 3 rangkaian yang kesemuanya saling melengkapi yaitu, ERHA.DNA Mobile App, ERHA.DNA Test Kit dan ERHA.DNA Skincare Products.
Sistem pintar ERHA.DNA sebagai smart skin solution yang mampu mengidentifikasi karakter genetik setiap individu. Sistem pertama adalah SMART ASSISTANT yaitu ERHA.DNA Mobile App sebagai sahabat pintar yang membantu mengidentifikasi jenis kulit, memantau perkembangan, hingga memberikan informasi yang bersifat interaktif sesuai dengan karakter kulit Anda.
Sistem kedua adalah SMART INNOVATION yaitu ERHA.DNA Test Kit sebagai alat pintar yang terdiri dari DNA Swab sebagai media pemeriksa karakter genetik kulit, Moisture Tester untuk mengetahui kelembaban kulit, dan Skin Lens untuk mengetahui kondisi pori-pori.
Sistem ketiga adalah SMART TREATMENT yaitu ERHA.DNA Skincare Products sebagai rangkaian pintar perawatan kulit yang terdiri dari Cleanser, Day Moisturizer, Sunscreen, Essence dan Night Moisturizer yang dipilih sesuai dengan jenis kulit dan karakter genetik setiap individu. Karena disesuaikan dengan DNA tubuh, ERHA.DNA Skincare Products ini memiliki tingkat akurasi yang sangat tinggi dalam merawat kulit.
Nah untuk detail dan step by step penggunaannya secara lengkap sudah ku tulis di sini ya ERHA.DNA. Selain itu aku juga sudah bahas secara detail kondisi kulitku sebelum menggunakan perawatan ERHA.DNA ini di artikel tersebut. Dan hasil review pemakaiannya di aku sendiri setelah menggunakan semua rangkaiannya secara rutin selama satu bulan, sangat memuaskan sekali.
Aku bisa terus memantau perkembangan kulit melalui ERHA.DNA Skin Journal yang ada pada ERHA.DNA Mobile App sambil rutin merawat kulitku menggunakan rangkaian ERHA.DNA Skincare. Hasilnya kondisi kulitku sekarang jauh lebih baik, lebih lembab, Minyak berlebih di wajah cukup berkurang dan gak gampang lagi jerawatan. Suka banget sih dengan hasilnya.
Selain itu jika produk ERHA.DNA Skincare nya sudah mau habis, kita tinggal langsung order kembali atau repurchase sesuai kebutuhan kita melalu aplikasi. Praktis dan menghemat banyak waktu sekali.
Tertarik untuk mencoba ERHA.DNA juga? Yuk cek info selengkapnya di sini!
Website: https://www.erhadna.co.id/
IG: @erhadna